Home » , » Heboh! Ternyata Kasus Ahok Menyimpan Kekuatan Politik Yang Besar

Heboh! Ternyata Kasus Ahok Menyimpan Kekuatan Politik Yang Besar

Written By Admin on Wednesday, January 25, 2017 | 4:49 AM

Ratu Berita - Triana selaku Tim Kuasa Hukum Ahok mencurigai ada kekuatan yang sangat besar yang sudah mengatur agar semua pelapor tersebut menyatakan keterangan yang sama persis di Berita Acara Pemeriksaan hingga dengan titik-komanya.




Sidang kasus penistaan agama yang menjerat Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok sebagai terdakwa berakhir pada hari Selasa (24/01/17) malam.

Tak lama setelah sidang Ahok selesai, Ahok yang saat itu mengenakan setelan batik warna coklat dengan paduan celana bahan warna hitam terlihat santai saat keluar dari Gedung Kementerian Pertanian, Jakarta Selatan tempat berlangsungnya sidang. 

Saat tiba di hadapan wartawan yang telah menantinya sejak pagi hari, Ahok sempat melempar senyum meski wajahnya tidak bisa menyembunyikan bahwa Ia sedang lelah.

Tak lama kemudian, Ahok langsung mengambil mikrofon. "Saya punya beberapa keberatan yang nanti akan disampaikan melalui penasihat hukum saya. Saya tidak tahu harus ngomong apa lagi. Nanti saya akan menambahkan jika ada yang perlu ditambahkan," ucap Ahok lalu menyerahkan mikrofon kepada juru bicaranya.

Triana mengatakan, sidang kali ini dihadiri empat saksi yang diperiksa, dua saksi pelapor dan dua saksi fakta. Dalam sidang, Ahok mengajukan keberatan pada saksi Muhammad Asroi Saputra yang menyebutkan bahwa umat muslim di seluruh dunia marah dengan apa yang dilakukan Ahok.

"Faktanya, pengacara pak Basuki lebih banyak yang muslim, keluarga, dan timsesnya juga. Jadi pernyataan seluruh umat muslim marah itu tidak benar. Begitu juga didalam LP dan BAP itu tidak sama," ujar Triana pada wartawan.

"Di berita acara permeriksaan, Asroi menyebutkan bahwa Basuki melakukan penistaan agama dengan kata-kata Al-Maidah adalah kebohongan dan kebodohan. Padahal Basuki tidak pernah mengatakan demikian, baik di buku dan juga pidatonya," lanjut Triana.

Baca Juga : 

Heboh! Ternyata Kasus Ahok Menyimpan Kekuatan Politik Yang Besar

Buka Mata! Jakarta Berada Diujung Tanduk Kehilangan 'Pemimpin Bersih'


Selain itu, pihaknya juga menyatakan curiga dengan para saksi karena keterangan para saksi pelapor itu sama persis di Berita Acara Pemeriksaan seolah di copy-paste padahal tempat para pelapor itu berbeda.

Triana selaku Tim Kuasa Hukum Ahok mencurigai ada kekuatan yang sangat besar yang sudah mengatur agar semua pelapor tersebut menyatakan keterangan yang sama persis di Berita Acara Pemeriksaan hingga dengan titik-komanya.

"Tanggal di LP dengan BAP pun sama persis para saksi itu. Salah-salahnya juga sama," kata istri pengacara Humphrey Djemat itu.

Selain Triana, sejumlah anggota Tim Kuasa Hukum Ahok juga bergantian menyampaikan keberatan terhadap keterangan para saksi pelapor yang hadir di muka ruang sidang. Ahok sendiri tidak mengeluarkan pernyataan apapun terkait dengan jalannya persidangan kali ini. Begitu para kuasa hukum selesai menyampaikan poin keberatan, Ahok hanya memberikan kata penutup.

"Saya kira para penasihat hukum juga sudah berbicara panjang lebar. Saya kira, saya tidak ngomong lagi nih karena sudah disampaikan semua. Terimakasih," ucap Ahok.
Setelah berkata demikian, Ahok meninggalkan Gedung Kementan dengan dikawal oleh sejumlah mobil polisi. (Ratu Berita)
Share this article :

0 comments:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Copyright © 2011. Ratu Berita - All Rights Reserved