Rp.13.500/USD Kembali Melemahkan Rupiah
Written By Admin on Thursday, November 24, 2016 | 11:04 AM
Nilai tukar Rupiah terhadap Dolar Amerika Serikat kembali melemah dalam perdagangan hari ini, Kamis (24/11/16). Rupiah dibuka di tingkat level Rp.13.518 atau melemah dibanding penutupan perdagangan sebelumnya di Rp.13.490/USD.
Rupiah bergerak naik turun dan tidak stabil usai pembukaan. Bahkan rupiah diperkirakan mampu menyentuh Rp.13.551/USD lalu kembali melemah hingga level Rp. 13.545/USD.
Bank Indonesia telah mencatat bahwa nilai tukar rupiah terhadap Dolar Amerika Serikat (USD) melemah sebanyak 2,3% sejak 8 November hingga 17 November 2016. Penurunan rupiah ini disebabkan kondisi eksternal, terutama sejak pemilihan presiden Amerika Serikat yang baru dilantik, Donald Trump.
Gubernur Bank Indonesia, Agus Martowardojo mengatakan bahwa penurunan nilai tukar juga dirasakan banyak negara. Hal ini disebabkan oleh aliran modal lari ke Amerika Serikat karena dianggap sebagai tempat yang lebih aman dari ketidakpastian.
Agus juga mengungkapkan bahwa dalam banyak hal terkait adalah karena perilaku investor yang ingin melakukan suatu respon atas kondisi di Amerika Serikat. Kondisi pemilu juga membuat cukup banyak ketidakpastian dan menjadi capital flight to quality. Banyak negara berkembang yang portfolio manager cenderung melepas posisinya.
Dengan demikian, Agus turut meyakini tekanan terhadap nilai tukar hanya bersifat sementara. Apalagi secara year to date, Rupiah masih mengalami sedikit apresiasi. Masih bertahannya rupiah juga disebabkan oleh fundamental ekonomi Indonesia yang cukup baik.
Diukur dari pertumbuhan ekonomi yang masih berada diatas 5% kemudian inflasi yang bisa dijaga pada kisaran 3% dan defisit transaksi berjalan yang terkendali di sekitar 2% terhadap produk domestik bruto (PDB).
"Kami mengatakan bahwa secara umum, kita dengan kondisi ekonomi domestik stabil dan sehat. Kita lihat betul bahwa sejak 8 November sampai sekarang pun masih ada kondisi depresiasi. Tapi secara year to date kita masih ada apresiasi," tutur Agus.

0 comments:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !