Home » , » Persiapan Menuju Aksi Demo 2/12

Persiapan Menuju Aksi Demo 2/12

Written By Admin on Wednesday, November 30, 2016 | 10:41 PM



Aksi demo 2 Desember ini akan berlangsung di beberapa daerah di tanah air. Menjelang demo 2/12, Wakapolri Komisaris Jenderal Syafruddin bertamu ke kota Makassar, Sulawesi Selatan. Ia menemui orangtuanya di Perumahan Dosen.

Setibanya di Bandara Internasional Hasanuddin, Wakapolri Syafruddin langsung menuju rumah orangtuanya. Setelah makan siang dan berbincang dengan keluarga besarnya, Ia memberikan pengarahan yang terkait dengan masalah demo 2 Desember di lantai tiga Mapolda Sulawesi Selatan. 

Setelah itu, Syafruddin kembali menemui sejumlah tokoh agama di Kantor Pengurus Wilayah Majelis Ulama Indoesia Sulawesi Selatan yang berada di lantai dua Masjid Raya, Makassar. 

Setelah pertemuan dengan tokoh agama, Syafruddin kembali ke rumah orangtuanya untuk istirahat. Sementara rombongan lain dari Mabes Polri kembali ke hotel untuk beristirahat dan rencananya akan kembali ke Jakarta esoknya. 

Menjelang demo 2/12, menurut Wakapolri pihaknya mengapresiasi sejumlah upaya Polda Sulawesi Selatan. Di antaranya mempersiapkan personel Polda Sulawesi Selatan untuk mengamankan tablig akbar yang rencananya digelar Forum Umat Islam Bersatu di Monumen Mandala, Makassar. 

"Secara teknis, saya juga tidak ingin terlalu banyak komentar, tapi apa yang telah dilakukan oleh Polda Sulsel pada dasarnya sudah sangat baik dan sesuai dengan mekanisme yang ada," ujarnya. 

Tidak hanya usaha mengantisipasi aksi demo 2 Desember, pengamanan jelang pelaksanaan pilkada di Sulsel juga dinilai Syafruddin sudah dilakukan dengan sangat baik sehingga bisa menjadi panutan bagi Polda lainnya. 

"Kita lihat semuanya aman dan tentunya upaya yang dilakukan Polda Sulsel pantas untuk diapresiasi. Tak hanya antisipasi aksi 2 Desember, tapi untuk Pilkada pun kita lihat sudah cukup bagus dan telah diantisipasi jauh sebelumnya," tambahnya.


Baca Juga : 

Pengamanan Ahok Jelang Demo 2/12

Puluhan Ribu Buruh Bekasi Ikut Serta Demo 2/12

Polda Metro Siapkan Pengawalan Massa Demo 2/12
Share this article :

0 comments:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Copyright © 2011. Ratu Berita - All Rights Reserved